Yansen : Rindu Aspal Sumatera

Jakarta,The8news.com
“Rindu menyusuri jalanan beraspal”, itulah yang di ungkapkan oleh Bro Yansen saat di wawancarai the8news melalui pesan Whatapps, senin (03/05/2020).
Yansen mengungkapkan kerinduannya pada jalanan beraspal sepanjang Sumatera, dimana pada akhir tahun 2018 lalu selama 20 hari ia menyusuri aspal pulau Sumatera dengan kuda besi Vixion Yamaha miliknya, dimulai dari ujung Pulau Jawa menyeberangi Pulau Sumatera.
Diceritakannya, sebelum pandemi mewabah Indonesia bahkan seluruh dunia, dirinya menikmati perjalanan yang luar biasa itu, yang memacu adrenalinnya. memasuki hutan lindung bukit barisan dengan perjalanan 3,5 jam hingga akhirnya bertemu dengan jalur lintas Sumatera.
“Pengalaman yang buat saya pribadi luar biasa dan cukup memacu adrenalin, ketika saya memasuki hutan lindung bukit barisan 3,5 jam lamanya sampai akhirnya bertemu dengan jalur lintas Sumatera arah Bengkulu”, katanya.
Tapi itu hanya kenangan ungkapnya ia berharap pandemi covid 19 segera berlalu dan seluruh masyarakat dapat menikmati kembali kehobian nya masing masing.
Dirinya juga sangat berharap dapat bersilaturahmi kembali dengan teman teman Biker Sumatera dan menembus titik Nol Kilometer sabang seperti sebelumnya.
“Niatan kembali menjelajahi aspal Sumatera untuk sowan dan bersilaturahmi dengan teman-teman bikers Sumatera dan menembus titik Nol Kilometer Sabang, dengan target point pertama adalah Bumi Raflesia Bengkulu via barat jalur lintas Sumatera kembali adalah keinginan saya terpendam”singkatnya.(ern)