Uncategorized
Satgas TMMD Makin Semangat Selesaikan Sasaran Fisik
PALEMBANG – Pagi hari usai melaksanakan apel, pemanasan, berdoa dan meneriakan yel-yel, Satgas TMMD makin bersemangat untuk menyelesaikan sasaran fisik di kampung Sungai Jawi, Senin (22/03/2021).
Dipimpin Komandan SSK TMMD Kapten Inf Winarto, para personil Satgas TMMD yang diberikan arahan untuk langsung menuju ke sasaran fisik masing-masing.
“Sesuai arahan dari Dansatgas Kolonel Inf Heny Setyono SPsi Msi, saya selaku Komandan SSK memberikan semangat kepada personil Satgas TMMD. Bersemangat untuk membangun kampung Sungai Jawi,” katanya.