Perangkat Desa Resah Tiga Bulan Belum Gajian, Oknum BPD Belum Tanda-tanda

LAIS, the8news.com | Para perangkat desa Teluk kecamatan Lais Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) meradang lantaran sudah Tiga bulan belum gajian. Mereka menyayangkan adanya penundaan turunnya gaji/ honor yang sangat mereka harap-harapkan itu.
Salah satu perangkat desa Teluk Kecamatan Lais AG mengatakan, Kami sudah tiga bulan belum menerima gaji dari bulan Maret – Mei 2022. “Kawan-kawan mengeluh termasuk marbot Masjid, Sudah tiga bulan belum gajian,” katanya kemarin.
“Tidak hanya perangkat desa, melainkan juga marbot masjid belum menerima gaji dari bulan Maret hingga sekarang,”katanya
Masih katanya, tertundanya gajian kawan kawan perangkat dan marbot mengeluh dan resah. Karena itu sangat kami nantikan untuk penuhi kebutuhan hidup sehari – hari.
“Ya, dampak dari belum gajian pastinya merugikan kami yang sudah mengabdi untuk desa,”jelasnya
Terlambatnya gajian,Dirinya mengatakan ada dua oknum BPD Teluk yang belum menandatangani berita acara. Sehingga, imbasnya dibekukan gaji.
“Kita harapkan agar cepat gajian. Kasihanlah kami yang belum gajian. Dan, bila belum adanya solusi maka kami akan kompak melakukan aksi mogok kerja,”tegasnya
Sementara itu, Kades Teluk, Nuraidah, membenarkan sudah memasuki tiga bulan perangkat dan marbot bahkan guru ngaji belum menerima gaji.
” Perangkat desa dan penerima gaji lainnya belum gajian,diakibatkan oleh kedua oknum BPD belum tandatangani berita acara,”ungkapnya.
Jadi kita berharap bagi anggota yang belum menandatangani berita acara , segera menandatangani nya, agar perangkat desa dan lain nya cepat menerima gaji. Harapnya
Senada yang di katakan Ketua BPD Teluk, Jon Heri, mengharapkan agar cepat gajian karena hak anggota BPD.
Bagi anggota yang belum menandatangani berita acara , segera menandatangani nya, agar perangkat desa dan lain nya cepat dapat menerima gaji. Harapnya
“Kami harapkan agar cepat menerima gaji untuk penuhi kebutuhan,”tandasnya.(wan)