Uncategorized

Siswa-Siswi SD Eka Bhakti dan SDN 1 Lais di Vaksin

MUBA, the8news.com | Kegiatan hari ini merupakan vaksin Perdana di kecamatan Lais untuk usia 6-11 tahun di SD Negeri 1 dan SD Eka Bhakti Desa Lais ini merupakan tindak lanjut dari hasil rapat dengan pemerintah Kabupaten dan rapat dengan Porkompincam kecamatan Lais.

Vaksinasi ini di lakukan setelah satgas kecamatan melakukan sosialisasi terlebih dulu di tingkat desa dan sekolah , baru kemudian pelaksanaan vaksin di jadwal berikutnya seluruh sekolah diwajibkan untuk sosialisasi terlebih dahulu kepada komite dan orang tua / wali murid, baru kemudian melaksanakan kegiatan vaksin.

” Alhamdulillah setelah dilakukan sosialisasi pelaksanaan vaksiinasi perdana bagi anak anak usia 6-11:tahin di SD Eka Bakti dan SD Negeri 1 Lais hari ini berjalan baik dan lancar,, ujar camat Lais Demoon Hardian Eka Suza SSTP MSi, Selasa (18/1/22).

Dikatakannya,vaksin ini telah melalui tahapan ,seperti mengajukan surat ijin kepada orang tua murin dan disosialisasikan,kemudian kita juga meminta kepada kepala sekolah bawa menyediakan sarapan pagi semampunya dari sekolah bersangkutan, kemudian menyediakan ruang Kitty dan yang paling penting bahwa tenaga kesehatan yang melaksanakan vaksin harus ada dokter .

Kepala UPT Puskesmas Lais, Leli Hefni SKM MKes mengatakan Vaksinasi untuk anak anak SD Negeri di wilayah kerja Puskesmas Lais, Selasa (18/1/22) adalah hari pertama atau perdana.

Tim nakes Puskesmas Lais melakukan vaksin di pusatkan, di SD Negeri 1 lais dan SD Eka Bhakti Lais, denagan rincian SD Eka Bhakti yang mengikuti vaksin
sebanyak 138 siswa. Mudah-mudahan tahapan berikutnya bisa mencapai 100% , dan dalam waktu dekat anak anak SD lainnya juga akan turut melakukan vaksin. Vaksin yang digunakan untuk sementara ini adalah jenis Sinovac

Tujuan vaksinasi ini untuk melindungi mereka dari paparan Covid-19 dan memberikan keamanan saat melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.
Sesuai dengan SKB , SK persetujuan bersama empat menteri bisa terwujud jadi pembelajaran tatap muka segera terealisasi karena ini akan lebih Membuat banyak orang tua maupun siswa itu lebih maksimal untuk pelajarannya.

Sementara, kepala sekolah SD Eka bhakti Musedi mengatakan Setelah dilakukan sosialisasi dor tu dor kepada orang tua/wali murid,antusias siswa-siswi cukup tinggi , dengan di dampingi orang tua/wali murid masing-masing , pelaksanaan vaksin hari ini diikuti sebanyak 138 siswa dari total jumlah siswa sebanyak 225 siswa , berjalan lancar dan aman.

” Siswa yang bersediah di vaksinasi hari ini sebanyak 158 siswa, 138 siswa telah dilakukan vaksin, 20 siswa vaksin nya di pending,karena alasan kesehatan , Alhamdulillah pelaksanaan vaksin di SD Eka bhakti bejalan lancar , tertib dan aman”, ujarnya.

Dijelaskan nya, anak anak didik sebelum dilakukan vaksin di beri sarapan bubur kacang ijo dan disediakan nasi kotak, jelasnya. (Wan)

Related Articles

Back to top button