Pali

Mubeswil, Efran Terpilih Menjadi Ketua DPW IWO Provinsi Sumatera Selatan

Pelembang, The8news.com – Dewan pimpinan wilayah Ikatan wartawan online (IWO) Sumatera Selatan menggelar Musyawarah Besar wilayah (Mubeswil) , Dengan agenda pemilihan ketua IWO Provinsi Sumatera selatan periode 2023 /2027, di hotel Luminar Pelambang , Ahad (28/05/2023).

Musyawarah Besar wilayah (Mubeswil) tersebut , di ikuti 73 peserta yang berhak memilih sebagaimana AD/ART IWO dari ketua sekretaris dan bendahara PD dari 17 Kabupaten kota di Sumatera Selatan .

Dalam pemilihan melalui voting tersebut Efran yang merupakan ketua PD IWO Kabupaten PALI unggul sebanyak 39 suara dari pesaingnya Ardi Fitriansyah yang sebelumnya menjabat DPW IWO Sumatera Selatan mendapat 30 suara .

Sedangkan 4 suara tidak menggunakan hak pilihnya .Dengan hasil tersebut Efran yang merupakan ketua PD IWO PALI akan memimpin DPW IWO Sumsel

Setelah Efran resmi terpilih banyak peserta berceloteh dengan logat Palembang ,” Na kibari ini dusun pimpin kota ,” celotehnya .

Mubeswil tersebut resmi menetapkan Efran menjadi ketua DPW IWO provinsi Sumatera Selatan dan selanjutnya rapat formatur untuk pembentukan kepengurusan periode selanjutnya yang di pimpin oleh ketua terpilih.

Efran ketua DPW IWO provinsi Sumatera Selatan yang terpilih melalui voting unggul sembilan suara dari Ardi menyampaikan ucapan terimakasih kepada atas dukungan seluruh rekan- rekan , dan kerja keras teman-teman panitia dalam mempersiapkan dan memastikan Mubeswil Terlaksana dengan baik dan tertib.

“Terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang teman-teman berikan kepada saya untuk mengemban tugas sebagai Ketua DPW IWO Sumsel. Pemilihan telah usai , mari kita bersama sama memajukan IWO Sumsel,”Pungkasnya (Hellen)

Related Articles

Back to top button