Antisipasi Kahutlah, Camat Lais Pimpin Rapat Pembentukan Satgas Kahutlah

MUBA, The8news.com – Menindaklanjuti instruksi Pj Bupati Musi Banyuasin, pemerintah kecamatan Lais menggelar rapat koordinasi pembentukan satgas penanggulangan kebakaran hutan dan lahan, di aula kantor kecamatan Lais,Kamis (11/07/2024).
Hadir pada kesempatan itu, perwakilan dinas BPBD, Damkar, Koramil Sekayu, Polsek Lais,para kepala desa, para UPTD dalam wilayah kecamatan Lais, pihak PT Medco, PTPN 1 Regional 7 Betung dan Talang Sawit, Pihak PT Batu-bara.
Dalam kesempatan itu, Camat Lais Marsopi SKM MM menjelaskan rapat koordinasi ini dalam rangka mengaktifkan kembali posko kahutlah yang sudah ada dan membentuk satgas penanggulangan kebakaran hutan dan lahan.
Camat juga meminta bantuan nya kepada seluruh elemen masyarakat , terkhusus instansi terkait juga pihak perusahaan agar dapat ,mensupport dan bekerjasama dalam penanganan, pencegahan dan penanggulangan kahutlah.
‘ kegiatan kahutlah ini, Kita berharap pihak perusahaan dapat membantu , mensuport dan kerjasamanya”, imbuhnya.
Dia juga berharap semuanya untuk proaktif dalam penanganan kahutlah. Sosialisasi kan kepada masyarakat agar jangan membuka lahan dengan cara membakar ,karena ada hukumnya.
” Mari kita sama-sama melakukan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat agar jangan membuka lahan dengan cara membakar “, pintanya.
Dalam mengantisipasi kahutlah ini, Kita himbau juga kepada masyarakat agar berhati-hati dalam menggunakan alat yang ada aliran listriknya.
Kepala dinas BPBD Muba melalui kabit kedaruratan dan logistik, Erik Endartono mengucapkan Terimakasih kepda pihak perusahaan dan kades yg telah mensupport kegiatan penanganan kahutlah
Karena dalam penanganan masalah kahutlah ini adalah kalaborasi segitiga.
Maka dari itu pihak perusahaan agar dapat mensupport dan mensosialisasikan terkait kahutlah
Intinya kita aktif kan posko kahutlah karena Lais juga termasuk daerah rawan kebakaran ,, semoga kedepannya titik sport api semakin turun bahkan tidak ada.ujarnya.
Semantara itu , Koramil Sekayu
Zainal Arifin selaku ketua satgas berharap kepada pihak perusahaan dan kepala desa untuk bekerjasama serta dapat mempersiapkan sarana dan prasarana di tempat tempat rawan kebakaran.
“Mari kita sama-sama mencegah agar tidak terjadi kahutlah di wilayah kita masing-masing”, harapnya.
Intinya , untuk mengantisipasi terjadinya kahutlah, kepada pihak perusahaan dan para kepala desa tolong siapkan sarana dan prasarana dalam menanggulangi kahutlah Termasuk personil dan materil , tegas Zainal Arifin selaku ketua satgas
Pada akhir rapat tersebut pihak PT Medco E&P Indonesia yang diwakili Sudardi mengatakan, Siap mensupport dan akan melakukan patroli, untuk sarana prasarana kita sudah siap.
“Siap mendukung sesuai kemampuan kapasitas perusahaan “, ungkapnya. (*)
Post by Wan



